Connect with us

Hi, what are you looking for?

Newest Indonesia

Sport

Timnas Indonesia Pasang Target Pada Dua Laga Melawan China Dan Jepang

Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert (kiri) memberikan instruksi saat memimpin sesi latihan perdana di Training Center Bali United, Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Senin (26/5/2025). Timnas Indonesia mulai menjalani pemusatan latihan di Bali hingga Sabtu (31/5) sebagai persiapan menjelang laga lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2026. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/YU

Newestindonesia.co.id, Timnas Indonesia memasang target tiga poin pada dua laga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan China dan Jepang yang menentukan lolos turnamen sepak bola bergengsi di dunia itu.

“Pastinya tiga poin walau kami juga mau enam poin. Tapi semua tahu lawan dua negara itu tidak mudah,” kata Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert di sela pemusatan latihan perdana di Bali United Training Center, Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali, Senin, dikutip Antara.

Pelatih asal Belanda itu menghormati tim lawan tim Naga dan tim dari negeri bunga sakura itu.

Begitu juga dua tim tersebut, ujar dia, juga harus menghormati Timnas Indonesia.

Terkait lawan terdekat yakni China, Patrick mengaku sudah menyaksikan laga yang dijalankan oleh tim dari negeri tirai bambu itu.

Ia pun tidak meremehkan permainan tim raksasa itu yang pada pertemuan pertama mengalahkan Indonesia 1-2 di Stadion Qingdao Youth, Selasa (15/10/2024).

“Mereka tim yang bagus. Kami tidak meremehkan lawan, tapi saya pelatih, saya melihat tim saya, dan bagaimana bisa mengecoh lawan, jadi kekuatan tim saya adalah terpenting,” imbuhnya.

Begitu juga Jepang, salah satu raksasa di Asia yang sudah lebih dulu menjadi negara pertama yang memastikan tempat di Piala Dunia 2026.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Meski begitu, ia tidak ingin lebih jauh berspekulasi tim negara lain termasuk Jepang yang bisa saja menurunkan tim keduanya saat menjamu Indonesia pada 10 Juni 2025.

Patrick hanya ingin fokus dan lebih percaya dengan skuad sendiri.

“Saya tidak tahu bagaimana rencana Jepang tapi kami punya tim terkuat di setiap pertandingan,” ucapnya.

Indonesia saat ini berada di posisi keempat dengan sembilan poin di klasemen sementara grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Ada pun laga melawan China adalah pertandingan krusial yang menentukan nasib tim Garuda.

Sedangkan China pada dua laga terakhir dikalahkan oleh Australia dan Arab Saudi dan saat ini berada di posisi juru kunci atau keenam grup C.

Editor: DAW

Advertisement. Scroll to continue reading.
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Artikel Pilihan

Finance

Newestindonesia.co.id, Tren penguatan rupiah terus berlanjut dan hari ini nilai tukar rupiah menguat sebesar 43 poin atau 0,27 persen terhadap dolar AS. Dilansir Antara,...

International

Newestindonesia.co.id, Hamas mengecam keras pernyataan anggota Kongres AS Randy Fine yang menyerukan penggunaan bom nuklir di Jalur Gaza. Kelompok perlawanan Palestina tersebut menyebut pernyataan...

National

Newestindonesia.co.id, Polda Metro Jaya menyebutkan proses penyelidikan terhadap laporan polisi tentang kasus tuduhan ijazah palsu Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi) masih berjalan. “Laporan...

Music

Newestindonesia.co.id, Yoni Dores adalah seorang komposer dan pencipta lagu asal Indonesia yang dikenal sebagai adik kandung dari mendiang Deddy Dores, musisi legendaris yang pernah...