Connect with us

Hi, what are you looking for?

Newest Indonesia

Sport

Indonesia Tak Minder Satu Grup Dengan Korsel Di Kualifikasi Piala Asia U-23

Ketua Umum PSSI Erick Thohir diwawancarai awak media di sela pengundian Piala AFF U-23 di Jimbaran, Kabupaten Badung, Bali, Jumat (30/5/2025). ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna.

Newestindonesia.co.id, Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan Indonesia tidak minder satu grup dengan Korea Selatan pada Kualifikasi Piala Asia U-23 pada 2026.

“Selalu kita punya optimisme, jangan selalu melihat bangsa gede, kita minder. Fight dulu,” kata Erick di sela pengundian Piala AFF U-23 di Jimbaran, Kabupaten Badung, Bali, Jumat, dikutip Antara.

Meski begitu, ia menambahkan bukan berarti Korea Selatan atau negara lainnya merupakan tim yang enteng untuk dihadapi.

Menurut dia, Tim Nasional Indonesia U-23 harus memberikan penampilan terbaik untuk menghadapi tim lawan yang dinilai saingan berat pada kompetisi teratas di Asia itu.

“Semua pemain bola Indonesia, lapis sepak bola Indonesia mesti punya muruah, harga diri, bahwa bangsa kita besar. Saya tidak mau dengar pendapat dari pelatih kalau lawan tim ini pasti kalah, tidak usah ikut main,” ucapnya.

Menteri BUMN itu tak ingin ada rasa pesimis ketika berhadapan dengan tim dari negara tertentu.

Minimal, lanjut dia, ketika berhadapan dengan kesebelasan negara dengan sepak bola kuat, hasilnya bisa imbang.

“Lawan Korea Selatan kita pernah menang, pernah kalah, kita kasih yang terbaik, itu yang kami mau,” ucapnya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Sebelumnya, hasil pengundian yang digelar di AFC House, Kuala Lumpur, Kamis (29/5), menempatkan Indonesia akan menghadapi Korea Selatan, Laos, dan Makau di Grup J Kualifikasi Piala Asia U-23 pada 2026.

Sebanyak 44 tim dibagi ke dalam 11 grup untuk memperebutkan tiket ke putaran final di Arab Saudi pada Januari 2026.

Indonesia akan menjadi tuan rumah Grup J dengan jadwal pertandingan berlangsung pada 1–9 September 2025.

Dari seluruh grup, hanya juara grup dan empat tim peringkat kedua terbaik yang lolos ke putaran final, bergabung dengan tuan rumah Arab Saudi yang otomatis lolos.

Baca juga:  Pemerintah Ungkap Rumah Subsidi Minimalis Untuk Gen Z Agar Lebih Dekat Ke Tempat Kerja

Editor: DAW

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Editor Picks

Business

Newestindonesia.co.id, Bank Mandiri merayakan ulang tahun ke-27 pada Kamis (2/10/2025) dengan mengusung tema Sinergi Majukan Negeri”. Perayaan ulang tahun Bank Mandiri dikemas dalam program bertajuk “HUT...

Regional

Newestindonesia.co.id, Chasandra Thenu, Seorang selebgram berasal dari Ambon, Provinsi Maluku diterpa isu bahwa diduga video syurnya bocor di media sosial bersama mantan pacarnya yang...

Health

Newestindonesia.co.id, Cuaca panas yang kerap melanda berbagai wilayah dapat menimbulkan risiko terhadap kesehatan tubuh, khususnya pada kulit. Paparan sinar matahari yang terik berpotensi memicu...

Celebrity

Newestindonesia.co.id, MSbreewc, nama asli Bree Wales Covington, lahir pada 1 Februari 2001 di Singapura (meskipun lahir di Jakarta dan besar berpindah-pindah, beberapa bio menyebut...

Advertisement