Connect with us

Hi, what are you looking for?

Newest Indonesia

Entertainment

Konser BLACKPINK Bertajuk ‘DEADLINE’ Di Jakarta, Promotor Imbau Bawa Barang Sesuai Ketentuan

Empat orang anggota grup idola BLACKPINK saat di atas panggung dalam konser tur dunia mereka yang bertajuk 'DEADLINE' (Foto: Instagram/ime_indonesia)

NewestIndonesia.co.id, BLACKPINK akan menggelar konser bertajuk ‘DEADLINE’ pada 1 dan 2 November 2025. Pihak promotor mengimbau penggemar yang akan menonton Jennie cs agar membawa barang sesuai ketentuan selama konser berlangsung.

Dilansir melalui RRI (1/11). Barang wajib yang perlu dibawa antara lain tiket konser atau wristband, kartu identitas pribadi, dan dompet. Ketiga barang ini penting untuk masuk ke area konser dan menghindari kendala saat pemeriksaan.

Penggemar juga disarankan membawa ponsel, powerbank, serta kartu memori tambahan agar tetap bisa mengabadikan momen istimewa. Baterai cadangan akan sangat membantu mengingat durasi konser yang cukup panjang dan padat aktivitas.

Selain itu, juga diperkenankan untuk membawa Official Lightstick BLACKPINK beserta baterai tambahannya. Karena aksi menyalakan lightstick serentak menjadi salah satu bentuk dukungan khas yang menambah semarak suasana konser.

Untuk menjaga kebersihan, penggemar diimbau membawa masker, tisu basah dan hand sanitizer. Barang-barang ini penting agar penonton tetap nyaman dan higienis selama berada di area konser yang ramai.

Tak kalah penting, penonton disarankan menggunakan sunscreen dan deodoran agar tetap segar selama menunggu, mengingat cuaca yang kerap terik. Persiapan sederhana ini bisa membuat pengalaman menonton konser lebih menyenangkan dan nyaman.

Sementara itu, pihak promotor juga mengingatkan adanya sejumlah barang yang dilarang dibawa ke area konser. Barang seperti senjata tajam, kembang api, laser pointer, payung logam, kamera profesional, dan tas besar tidak diperbolehkan.

Konser akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Disarankan bagi penonton untuk memahami aturan yang telah disampaikan oleh pihak promotor demi kenyamanan bersama selama konser berlangsung.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Editor: DAW

Baca juga:  6 Rekomendasi Film Romantis Di Bulan September 2025 Yang Wajib Ditonton
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Editor Picks

Business

Newestindonesia.co.id, Bank Mandiri merayakan ulang tahun ke-27 pada Kamis (2/10/2025) dengan mengusung tema Sinergi Majukan Negeri”. Perayaan ulang tahun Bank Mandiri dikemas dalam program bertajuk “HUT...

Health

Newestindonesia.co.id, Cuaca panas yang kerap melanda berbagai wilayah dapat menimbulkan risiko terhadap kesehatan tubuh, khususnya pada kulit. Paparan sinar matahari yang terik berpotensi memicu...

Regional

Newestindonesia.co.id, Chasandra Thenu, Seorang selebgram berasal dari Ambon, Provinsi Maluku diterpa isu bahwa diduga video syurnya bocor di media sosial bersama mantan pacarnya yang...

National

Newestindonesia.co.id, Sebuah perusahaan bernama PT. Eklanku Indonesia Cemerlang yang menaungi usaha berupa aplikasi pada smartphone seperti OTU Chat, GoWist, Oway, PayKu. Namun pada era...

Advertisement