Newestindonesia.co.id, Tragedi kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Husni Thamrin, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, Kamis malam (8/1/2026) sekitar pukul 21.00 Wita, melibatkan tiga sepeda motor yang saling adu banteng. Insiden maut ini mengakibatkan dua orang tewas dan tiga lainnya mengalami luka berat.
Menurut keterangan dari Kasi Humas Polresta Mamuju, Iptu Herman Basir, kejadian bermula saat dua motor yang berjalan beriringan hendak menyalip kendaraan di depan mereka. Namun saat proses menyalip, kedua sepeda motor kehilangan kendali dan terlibat benturan hebat dengan motor dari arah berlawanan.
Motor pertama bertipe Jupiter Z dikemudikan oleh Solihin (16) dengan dua boncengannya, yakni Imelda (12) dan Irdang (25). Sementara motor kedua, Mio M3, dikemudikan oleh Masdar (19) berboncengan Auliyatul Magfira (16) dan Maldiani (14).



You must be logged in to post a comment Login